Monday, April 18, 2005

Pedoman berInternet untuk anda (Part II)

Bersikaplah kasar

Kedengarannya agak tidak sopan, namun itulah cara Internet. Karena tidak adanya ancaman pembalasan secara fisik seburuk apapun anda bersikap, orang pada umumnya tidak rela untuk memboroskan waktu dan tenaga untuk bersopan santun.

Dan karena sedemikian cepatnya waktu berlalu di Internet, berpikir ulang untuk menyusun kata-kata yang lebih sopan dengan sendirinya membuat anda tertinggal dibelakang yang lainnya. Alasan utama mengapa anda harus bersikap sekasar mungkin adalah dengan bersikap ramah dan sopan akan membuat anda menjadi aneh sendiri, terkucil dari pergaulan di Internet dan tak seorangpun mau menjadi teman anda.

Pesan terakhir: Internet itu sangatlah luasnya dan tidak ingin sendirian di sana.

Fakta haruslah dihindari

Apakah anda pernah berdebat dengan seseorang mengenai sesuatu hal yang sebenarnya tidak anda ketahui dan anda kalah karena lawan debat anda sepertinya mengetahui hal yang menjadi pokok perdebatan? Maka Internet adalah karunia untuk anda. Fakta menjadi tidak penting bahkan tidak dibutuhkan di Internet.

Semua orang mengetahui bahwa statistik bisa diada-adakan untuk membuktikan sesuatu. Coba gabungkan hal ini dengan jumlah statistik yang tersedia di Internet, dan bisa anda lihat bahwa siapa saja bisa merekayasa bukti untuk membuktikan apa saja. Internet telah membuat fakta menjadi tidak relevan.

Mendukung pernyataan anda dengan fakta tidak hanya menghabiskan waktu (lihat poin 'Bersikaplah kasar'). Ia juga akan membuat anda terlihat seperti 1. seseorang yang terlalu bodoh untuk menyadari dengan sendirinya konsekwensi tersebut, atau 2. seorang amatiran yang belum mengetahui lika-liku dunia Internet, atau 3. gabungan dari keduanya.

Secara tak sengaja hal ini juga mengakibatkan anda terkucil. Jika anda memang menginginkan ini terjadi, silahkan, lakukanlah yang anda inginkan! Bersikaplah koheren, toleran dan masuk akal, namun bagi sebagian besar orang ini bukanlah pilihan.

'Kebenaran' itu tidak nyata

'Kebenaran' bagi sebagian besar orang dianggap sinonim dengan 'fakta'. Dan banyak orang berpendapat bahwa fakta bisa diperdebatkan. Kesimpulannya adalah: kebenaran itu tidak ada. Poin ini pada dasarnya adalah subset atau akibat dari poin 'Fakta haruslah dihindari', tapi karena sedemikian pentingnya hal ini kita harus membahasnya secara menyeluruh.

Jika seseorang di Internet mengatakan bahwa anda salah, jangan pernah mempertimbangkan bahwa ada kemungkinannya mereka benar. Ini hanyalah pemborosan waktu. Persiapkanlah balasan yang solid untuk siapa saja yang cukup bodoh untuk mencoba berseberangan dengan anda. Jika anda merasa sesuatu hal benar, kemungkinan besar hal itu memang benar dan seluruh dunia perlu mengetahui hal itu. Ketahuilah hal ini: Anda tidak akan pernah salah sebab anda spesial.

Anda harus berusaha dengan sungguh-sungguh untuk memastikan bahwa ketiadaan kebenaran yang absolut benar-benar mempengaruhi tingkah laku dan nalar anda, atau anda tidak akan pernah dianggap seorang Internet Profesional.

Aturan yang penting: Siapa yang bisa menghasilkan posting yang paling ofensif atau bisa meng-Crapflood pendapat yang lainnya adalah pemenang.

Hi netiquete! ™
Hi Roy! ™
Diterjemahkan dari: Welcome to the Internet